Sudah Sesuai Perkakas Tangan Anda? Lihat Dulu

Perkakas tangan dan Fungsinya - Perkakas tangan merupakan alat bantu yang digunakan untuk melakukan pekerjaan baik yang manual maupun yang menggunakan listrik sebagai energinya. Karena fungsinya yang sangat membantu pekerjaan, hampir semua pekerja maintenance unit (mekanik) sangat ketergantungan terhadap peralatan-peralatan ini dalam menyelesaikan pekerjaan mereka.
perkakas tangan

Seiring berkembangnya teknologi, perkakas tangan hadir dalam berbagai bentuk dan fungsi yang sangat variatif serta fungsinya juga semakin canggih. Namun apakah pekerja sudah siap dengan perkembangan teknologi pada perkakas tangan?

Pernahkah melihat karyawan sedang menggunakan tang untuk memukul paku? atau menggunakan gerinda untuk memotong kayu ?

Pada suatu kasus kecelakaan yang mengakibatkan cidera pada pekerja yang mengakibatkan luka yang sangat serius di tangan kiri (siku bagian depan) antara lengan bawah dan lengan atas. Luka robek dengan panjang 15 cm dan dalam sekitar 5 cm. Luka ini disebabkan karena pekerja tersebut menggunakan gerinda tidak sesuai dengan fungsinya. Si pekerja menggunakan gerinda untuk memotong pohon dengan terlebih dahulu mengganti batu gerinda dengan mata gergaji bulat. Saat melakukan pemotongan, gerinda tersebut meleset dan pisau gergaji tersebut menyayat tangan kirinya.

Kasus tersebut mungkin sebagian kecil dari keadaan nyata di dunia kerja yang ada di sekitar kita, bayak pekerja yang masih menggunakan cara-cara konvensional untuk diterapkan di dunia pekerjaan. Sebagian orang mungkin akan membiarkan penggunaan perkakas tangan yang tidak sesuai fungsinya, namun beberpa kasus kecelakaan yang serius sering terjadi akibat penggunaan perkakas tangan yang tidak benar.

Apa yang harus dilakukan agar kecelakaan berkaitan dengan perkakas tangan tidak terus terjadi?

Untuk menghindari kecelakaan yang disebabkan oleh penggunaan perkakas tangan, maka yang perlu diperhatikan adalah:

Perkakas tangan harus sesuai dengan fungsinya

Jangan pernah mencoba atau membiarkan pekerja untuk menggunakan perkakas tangan yang tidak sesuai dengan fungsinya. sebagai contoh: karena tidak ada palu, biasanya pekerja akan menggunakan peralatan seadanya untuk memukul sesuatu; Menggunakan gerinda potong untuk menghaluskan, dan lain-lain.

Kondisi Perkakas tangan layak Kondisinya

Sering kita jumpai palu yang digunakan oleh pekerja dimodifikasi pegangannya menggunakan besi, dengan alasan agar tidak mudah patah. Namun, pekerja-pekerja tersebut tidak mengetahui betapa pentingnya pegangan palu dari kayu atau fiber untuk mengurangi getaran ke tangan saat palu dipukulkan. Kondisi lain yang sering terjadi adalah palu telah membentuk seperti jamur pada bagian kepalanya, ini sangat membahayakan bagi pekerja karena lentingan pecahan palu akibat benturan dengan besi yang dipukul dapat menembus ke badannya. Kasus lentingan serpihan palu ini sudah pernah terjadi dan mengakibatkan si pekerja meninggal karena serpihan tembus sampai ke jantung pekerja.

Jika perkakas tangan menggunakan listrik, maka perlu dilakukan pemeriksaan secara berkala terhadap kondisi perkakas tangan, jangan ada bagian-bagian yang terkelupas sehingga tidak membahayakan bagi penggunanya.

Terdapat pelindung pada perkakas tangan yang memiliki bagian berputar

Pelindung pada mesin yang berputar sangat diwajibkan untuk meminimalkan peluang terjadinya kecelakaan. Pemasangan perisai atau pelindung juga berfungsi untuk menahan agar serpihan sisa proses agar tidak mengenai pekerja.

Beberapa cara di atas merupakan cara yang dapat dilakukan untuk memastikan bahwa perkakas tangan sudah sesuai dan aman untuk digunakan. Namun cara-cara tersebut harus didukung oleh kemauan pekerja untuk menggunakan perkakas tangan secara benar agar kecelakaan dapat terhindar.

Post a Comment for "Sudah Sesuai Perkakas Tangan Anda? Lihat Dulu"